Galaxy SIII : Smartphone yang Memiliki Fitur Smart

Samsung Galaxy SIII merupakan salah satu smartphone yang wajib dimiliki oleh para penggila gadged. dengan berbagai fitur – fitur terbaru unggulan Samsung, seperti ; layar superior, Prosesore Quad Core, Baterai 2100 mAh, GPS yang selalu akurat,  Pop Up Play, S-Beam, Best photo, Social Tag, S voice, Buddy Photo Share, dan Burst Shot menjadikan Samsung Galaxy SIII ini pantas disebut rajanya smartphone tahun ini.

Dari keseluruhan fitur – firur keren yang dimilikinya, ada tiga fitur yang paling membuat smartphone ini digandrungi para penggila gadged tanah air yaitu ; menawannya layar superior, tangguhnya Prosesore Quad Core 1,4 Ghz, dan canggihnya fitur S Beam.


Salah satu fitur yang menjadikan Samsung Galaxy SIII sangat menawan adalah adanya layar superior. Samsung Galaxy SIII yang menggunakan layar berukuran 4.8 inci HD super AMOLED, 1280 x 720, 306 ppi menjadikan kualitas layar yang super cerah. Selain itu, adanya corning gorilla glass 2 yang bersifat tahan goresan semakin menjadikan smartphone ini tidak hanya menawan tetapi juga tangguh.

Fitur kedua yang tidak kalah penting adalah Prosesore Quad Core 1,4 Ghz. Adanya prosesor canggih ini memungkinkan pengguna menjalankan lebih dari satu aplikasi dalam waktu yang bersamaan tanpa membuat boot time yang lama, yakni 20% saja. Kemampuan membuka aplikasinya pun lebih cepat yakni sekitar 17%, dan kecepatan browser hingga 28%.

Nah, fitur canggih lain yang menempel dalam smartphone keren ini adalah S Beam. S Beam merupakan fitur yang mempermudah kita berbagi file berkapasitas besar dalam waktu yang singkat. Kita dapat mengirimkan video, musik, gambar, note, maupun dokumen hanya dengan mendekatkan Samsung Galaxy SIII kita satu dengan yang lain. Sehingga tidak salah jika Samsung Galaxy SIII ini cocok digunakan oleh pasangan.

Ketiga fitur tersebut merupakan fitur – fitur yang menurut sebagian orang sangat keren sehingga menarik minat penggila gadged tanah air. Bisa dibilang untuk tahun ini, Samsung Galaxy SIII adalah smartphone tercanggij yang ada. Mungkin untuk seri Samsung Galaxy  selanjutnya akan lebih banyak lagi fitur - fitur canggih yang akan ditambahkan untuk kesempurnaan Samsung Galaxy  selanjutnya. Jadi kita tunggu saja ya !. 

No comments:

Post a Comment

SEJARAH ASIAN GAMES

INFORMASI TERBARU - Indonesia tahun ini menjadi tuan rumah ASIAN GAMES 2018. Jakarta dan Palembang adalah dua kota penyelenggara acara akba...